Senin, 24 Agustus 2009




LEBIH DARI SEKEDAR ACTION...

Setiap detik, tanpa disadari kita semua ini bergerak...
bila kita tidak mendekatiNya, maka kita sedang menjauhiNya...
Oleh karenanya kita butuh laku...

Action atau aksi..
Motivator selalu menggunakan bahasa atau istilah ini..
Tapi saya lebih senang menggunakan bahasa laku..
Yang artinya berbuat..

Ternyata ada yang lebih dari sekedar berbuat..
Begini penjelasannya..

Sungguh keinginan apa aja sebenarnya mudah untuk kita wujudkan, bahkan saking mudahnya sampai kita tidak perlu berbuat apa-apa...

Kita berlaku atau berbuat untuk mewujudkannya tapi tidak merasa kita melakukannya..
Kita hanya bersaksi atas perbuatan Allah pada laku kita..

Maka libatkan Allah, semakin besar keterlibatan Allah maka semakin kita betul-betul hanya bersaksi..
Dan pada akhirnya kita merasa bukan kita yang berbuat..

Ini adalah perbuatan yang hakiki dan lebih dari sekedar action biasa yang menjebak kita bahwa kita adalah pelaku dari perbuatan kita selama ini..

Padahal laku yang sebenarnya adalah berperilaku optimal yang kita sendiri tidak merasakan perilaku tersebut...hingga kita hanya bersaksi atas semua perbuatan-Nya..Subhanallah

Marilah kita sadari bahwa Allah akan mengambil alih tugas kita apabila kita bekerja atau berlaku untuk kebaikan bagi kehidupan orang banyak...

Maka perbaiki sholat karena ini adalah buah inti dari semua perbuatan kita...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar